Menu

Mode Gelap
Ratusan ASN di Aceh Jaya Belum Terima Gaji Ulama dan Pj Bupati Aceh Jaya Bahas Penguatan Kemandirian Dayah Dua Oknum Anggota Polda Aceh Ditangkap, Ini Kasusnya Saat Proses Sortir, Panwaslih Aceh Jaya Temukan 137 Surat Suara Rusak Pemkab Aceh Jaya Buka Uji Kompetensi Pejabat Tinggi Pratama

News · 29 Oct 2024 09:23 WIB ·

Klarifikasi Walidi Sayeung Terkait Pengukuhan Tim Pemenangan Paslon


 Klarifikasi Walidi Sayeung Terkait Pengukuhan Tim Pemenangan Paslon Perbesar

 

Calang (AJP) – Tengku Mustafa Sarong, tokoh masyarakat dan agama juga pimpinan Dayah Darul Abrar, akrab disapa Walidi Sayeung, membantah telah mengukuhkan tim pemenangan MUNAS (Mustafa-Hanasri) dan peusijuek di Desa Lhok Gelumpang, Kecamatan Setia Bakti.

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Taufik alias Keuchik Neh, Selasa (29/10/2024). Menurutnya, Walidi hadir pada acara tersebut sebagai undangan, bukan sebagai orang yang mengukuhkan tim pemenangan dikarenakan Walidi bukan bagian dari tim pemenangan paslon mana pun

“Saya sudah tanyakan ke Walidi perihal pengukuhan tim pemenangan 01. Walidi menjelaskan, yang mengukuhkan bukanlah dirinya, melain Mustafa Ibrahim, yang merupakan Calon Bupati” ujar Keuchik Neh

Walidi, lanjutnya, akan menghadiri kegiatan semua paslon mana pun bila diundang. Karena Walidi merupakan tokoh ulama Aceh Jaya yang bersikap netral dan tidak menjurus pada politik praktis.

“Pesan Walidi agar semua kandidat tidak menyeret namanya kedalam politik praktis. Apa lagi menimbulkan kegaduhan ditengah masyarakat. Walidi sedang fokus pada pengajian” ungkap Keuchik Neh.

Saat ini, tambahnya, Walidi berharap agar momentum pilkada ini menjadi ajang memperkuat silaturahmi sesama penduduk Aceh Jaya tanpa perbedaan apa pun, karena siapa pun yang terpilih nantinya merupakan yang terbaik dan merupakan pemimpin Aceh Jaya.

“Jadi, klarifikasi ini saya sampaikan bedasarkan persetujuan dari Walidi langsung agar tidak menimbulkan kesalahpahaman ditengah masyarakat Aceh Jaya” tutupnya (*)

Artikel ini telah dibaca 801 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Tujuh BPC HIPMI Aceh Dukung Mawardi Nur Maju sebagai Calon Ketua Umum

20 March 2025 - 22:58 WIB

Driver Maxim Lhokseumawe Bagikan 300 Paket Takjil ke Masyarakat

18 March 2025 - 19:18 WIB

Pengabdian Masyarakat Mahasiswa STIK-PTIK Lemdiklat Polri Angkatan 82/Widya Wira Pratama

18 March 2025 - 17:32 WIB

Resmi Gabung Gerindra, Muhammad Luthfi: Terima Kasih Bapak Ramza Harli

21 February 2025 - 23:15 WIB

BNN Aceh Sita 33 Kg Sabu, 262.500 Butir Ekstasi dan 184 Kg Ganja

10 February 2025 - 07:54 WIB

Teuku Khairullah Kembali Pimpin Cabor PABSI Aceh Jaya

8 February 2025 - 11:49 WIB

Trending di Inforial Pemkab Aceh Jaya