Menu

Mode Gelap
Ratusan ASN di Aceh Jaya Belum Terima Gaji Ulama dan Pj Bupati Aceh Jaya Bahas Penguatan Kemandirian Dayah Dua Oknum Anggota Polda Aceh Ditangkap, Ini Kasusnya Saat Proses Sortir, Panwaslih Aceh Jaya Temukan 137 Surat Suara Rusak Pemkab Aceh Jaya Buka Uji Kompetensi Pejabat Tinggi Pratama

Inforial Pemkab Aceh Jaya · 9 Mar 2024 13:34 WIB ·

Pj Bupati Aceh Jaya Apresiasi BUMG Aceh Mandiri Gampong Tuwi Eumpeuk Kecamatan Panga


 Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala., M.Si., membagikan Daging Meugang dari Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Aceh Mandiri Gampong Tuwi Empeuk kepada masyarakat setempat yang berada di Gampong Tuwi Empeuk, Kecamatan Panga, pada hari Sabtu, (9/3/2024) (Foto untuk AJP) Perbesar

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala., M.Si., membagikan Daging Meugang dari Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Aceh Mandiri Gampong Tuwi Empeuk kepada masyarakat setempat yang berada di Gampong Tuwi Empeuk, Kecamatan Panga, pada hari Sabtu, (9/3/2024) (Foto untuk AJP)

Calang (AJP) – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala., M.Si., membagikan Daging Meugang dari Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Aceh Mandiri Gampong Tuwi Empeuk kepada masyarakat setempat yang berada di Gampong Tuwi Empeuk, Kecamatan Panga, pada hari Sabtu, 9 Maret 2024. Pada kesempatan yang sama, Pj. Bupati Aceh Jaya juga memantau harga daging meugang di Keude Panga, Kecamatan Panga.

Murtala sangat salut dan mengapresiasi keberhasilan BUMG Aceh Mandiri dalam menyukseskan usaha bidang sawit sehingga dapat memberikan imbas yang baik bagi masyarakat setempat melalui pembagian daging menjelang tradisi meugang. Ia berharap keberhasilan tersebut dapat ditingkatkan lagi ke depannya melalui ekstensifikasi lahan sawit sebagai tempat budidaya sapi.

“Saya sangat bangga, di antara banyaknya BUMG di Aceh Jaya, BUMG Aceh Mandiri dapat menjadi contoh keberhasilan BUMG lokal budi daya sapi,” ujar Murtala.

Dalam acara tersebut Murtala juga menerima aspirasi dari tokoh setempat dan mendorong semua pihak terkait untuk memanfaatkan berbagai peluang yang ada agar pembangunan Gampong Tuwi Eumpeuk dapat diprioritaskan. Dalam masa jabatannya yang relatif singkat, Pj. Bupati berharap aspirasi masyarakat dapat segera terakomodir, baik melalui Musrenbang 2024 atau jalur lainnya.

Berdasarkan pantauan Pj. Bupati Aceh Jaya di pusat perdagangan daging hari meugang pertama, harga daging yang ditawarkan di Keude Panga berkisar antara Rp 170 ribu untuk daging sapi segar dan Rp 180 ribu per kilogram untuk daging kerbau.

“Harga daging untuk meugang ini tetap sesuai dengan yang diharapkan oleh masyarakat,” kata Murtala

“Meskipun hari ini permintaan sangat meningkat, para pedagang sepakat untuk tetap menjual daging dengan harga sesuai dengan kebutuhan masyarakat, yaitu berkisar antara Rp 170-180 ribu per kg,” lanjutnya.

Murtala mengucapkan terima kasih kepada para pedagang yang telah memegang komitmen dalam membantu masyarakat, terutama untuk memenuhi kebutuhan daging pada tradisi meugang ini.

“Kami berharap besok, sebagai puncak tradisi meugang, para pedagang juga masih tetap mempertahankan harga yang sama,” harapnya. (Adv)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Gubernur Aceh Lantik Bupati dan Wakil Bupati Aceh Jaya

19 February 2025 - 07:56 WIB

Teuku Khairullah Kembali Pimpin Cabor PABSI Aceh Jaya

8 February 2025 - 11:49 WIB

Aceh Jaya Siap Wujudkan Eliminasi Pasung, Pj. Bupati: ODGJ Berhak Hidup Layak

7 February 2025 - 11:46 WIB

Pemkab Aceh Jaya Gelar Sosialisasi Penggunaan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan

5 February 2025 - 07:41 WIB

Kakanwil Kemenag Tanami Pohon di Tanah Wakaf Produktif Aceh Jaya

17 January 2025 - 14:19 WIB

Abati Jalaluddin Basyah Kembali Nahkodai HUDA Aceh Jaya

16 January 2025 - 05:52 WIB

Trending di Inforial Pemkab Aceh Jaya