Menu

Mode Gelap
Ratusan ASN di Aceh Jaya Belum Terima Gaji Ulama dan Pj Bupati Aceh Jaya Bahas Penguatan Kemandirian Dayah Dua Oknum Anggota Polda Aceh Ditangkap, Ini Kasusnya Saat Proses Sortir, Panwaslih Aceh Jaya Temukan 137 Surat Suara Rusak Pemkab Aceh Jaya Buka Uji Kompetensi Pejabat Tinggi Pratama

Inforial Pemkab Aceh Jaya · 22 Feb 2024 15:46 WIB ·

Pj Bupati Aceh Jaya Dorong Pembina Pramuka Berkualitas dan Inovatif


 Istimewa (Foto untuk AJP)
Perbesar

Istimewa (Foto untuk AJP)

Calang (AJP) – Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, M.Si., yang juga sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Kwarcab Aceh Jaya, memberikan arahan kepada para peserta Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar (KMD) yang diselenggarakan di Halaman Gedung SKB Aceh Jaya, Rabu malam, 21 Februari 2024.

Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah Aceh Jaya, Grup Pelatih Kuartir Daerah Aceh, Camat Krueng Sabee, Kepala Dinas Parekrafora, dan para peserta kursus KMD dari seluruh Aceh Jaya.

Kegiatan KMD ini mengusung tema “Pembina yang Berkualitas dan Inovatif Akan Melahirkan Generasi Pramuka yang Berkarakter dan Cerdas.” Dan dilaksanakan mulai tanggal 16-22 Februari 2024.

Dalam sambutannya, Murtala menekankan pentingnya peran pembina pramuka dalam membentuk generasi muda yang berkarakter dan cerdas. “Pembina pramuka adalah ujung tombak dalam pembinaan generasi muda. Melalui KMD ini, diharapkan para pembina dapat meningkatkan kualitas dan inovasinya dalam membina pramuka,” ujar Murtala.

Murtala juga mengapresiasi semangat para peserta KMD dalam mengikuti kegiatan ini. “Saya yakin dengan mengikuti KMD ini, para pembina akan mendapatkan ilmu dan pengetahuan yang bermanfaat untuk membina pramuka di gugus depan masing-masing,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Murtala mencontohkan peran guru penggerak dalam meningkatkan kualitas pendidikan. “Guru penggerak mampu menggerakkan guru-guru lain untuk berinovasi dan meningkatkan kualitas pembelajaran. Saya berharap para pembina pramuka juga dapat menjadi penggerak di gugus depan masing-masing,” tuturnya.

Murtala juga mengingatkan para pembina untuk mentransfer pengetahuan yang diperoleh selama mengikuti KMD kepada rekan-rekannya yang lain. “Sebarkan ilmu dan pengetahuan yang diperoleh di sini kepada rekan-rekan pembina lainnya, sehingga kualitas pembinaan pramuka di Aceh Jaya dapat semakin meningkat,” harapnya.

Kegiatan KMD ini ditutup dengan penandatanganan fakta integritas oleh para peserta KMD untuk membina di gugus depan pada sekolah masing-masing. (Adv)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Teuku Khairullah Kembali Pimpin Cabor PABSI Aceh Jaya

8 February 2025 - 11:49 WIB

Aceh Jaya Siap Wujudkan Eliminasi Pasung, Pj. Bupati: ODGJ Berhak Hidup Layak

7 February 2025 - 11:46 WIB

Pemkab Aceh Jaya Gelar Sosialisasi Penggunaan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan

5 February 2025 - 07:41 WIB

Kakanwil Kemenag Tanami Pohon di Tanah Wakaf Produktif Aceh Jaya

17 January 2025 - 14:19 WIB

Abati Jalaluddin Basyah Kembali Nahkodai HUDA Aceh Jaya

16 January 2025 - 05:52 WIB

Muhammad Milsa Pimpin Perbasi Aceh Jaya Periode 2025-2029

12 January 2025 - 10:50 WIB

Trending di Inforial Pemkab Aceh Jaya