Calang (AJP) – Ketua Partai Nasdem Aceh Jaya, H. Yusdi ikut mendaftarkan diri ke partai Demokrat Aceh Jaya untuk mengikuti pemilihan kepala daerah di Kabupaten Aceh Jaya
Sebelumnya H. Yusdi juga sudah mendaftar di beberapa partai di Aceh Jaya.
Berbeda saat mendatangi Partai Demokrat, dirinya dipakaikan atribut atau baju kebasaran Partai Demokrat oleh Ketua umum Muhammad Jamin.
Ketua Partai Demokrat Aceh Jaya menyampaikan bahwa kedatangan H. Yusdi beserta rombongan ke kantor Demokrat untuk mendaftarkan diri di penjaringan Partai Demokrat sebagai bakal Calon Bupati Aceh Jaya.
“Kami menyambut baik kedatangan H. Yusdi dan telah menerima berkas pendaftarannya. InsyaAllah seterusnya kami sampaikan ke DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh,” ujar Muhammad Jamin sebagai mana rilis yang di Terima oleh awak media Rabu (15/5/2024).
Dirinya melanjutkan, sejauh ini yang telah mendaftar kepada Partai Demokrat sudah tiga kandidat diantaranya, Mustafa Ibrahim, Amal Hasan dan H. Yusdi yang masing-masing sebagai bakal calon Bupati Aceh Jaya.
“Selain ini, Kami juga masih membuka peluang kepada seluruh putra-putri terbaik Aceh Jaya yang ingin berkompetisi di pilkada Tahun ini mendaftarkan diri pada penjaringan Partai Demokrat hingga batas terakhir yaitu pada tanggal 21 Mei 2024,” Kata Jamin.
“Semoga para kandidat yang telah mendaftar agar mempersiapkan diri segala upaya untuk bisa di pertandingkan pada pesta demokrasi. Karena semuanya layak memimpin Aceh Jaya,” pungkas Jamin.